Sejak dirilis pada ajang Paris Motor Show 2008 dan resmi diproduksi serta dijual pada Desember 2008 silam di pasar Eropa, kini Hyundai i20 2016 terbaru dikabarkan akan segera dijual kepada para konsumen di Indonesia. Selain itu, perlu diketahui juga bahwa Hyundai i20 yang sebelumnya hanya dipasarkan di Benua Biru ini diklaim merupakan generasi pengganti dari Hyundai Getz 2008 dan telah menjadi mobil hatchback idaman di benua tersebut. Kini, setelah sukses dipasarkan di Benua Eropa, belum lama ini mobil besutan pabrikan asal Korea Selatan tersebut telah ditampilkan di ajang GIIAS 2016 yang diselenggarakan beberapa waktu lalu dan siap untuk diboyong oleh para calon konsumen di Tanah Air. Namun, Hyundai i20 yang akan dipasarkan di Indonesia ini akan berbeda dengan yang dipasarkan di beberapa Negara lain. Jika di Negara lain diberikan 2 pilihan mesin, yaitu diesel dan bensin, di Indonesia sendiri, Hyundai i20 ini hanya akan disediakan varian dengan tipe mesin bensin saja. Meskipun demikian setelah diperkenalkan di pameran tersebut, sudah banyak yang memesan mobil hatchback ini dan siap menunggu pengirimannya di bulan September 2016 mendatang. Hal tersebut tentunya merupakan suatu tanda bahwa Hyundai i20 ini juga memiliki peminat yang tidak sedikit.
Hadir di tengah-tengah kerasnya persaingan di dunia industri otomotif, Hyundai dengan produk terbarunya yang bertajuk Hyundai i20 tampil percaya diri untuk mendobrak segmen pasar medium hatchback di kancah industri otomotif Tanah Air. Dari sisi eksterior, i20 generasi terbaru ini memiliki bodi yang lebih panjang, lebih rendah dan lebih lebar dari generasi sebelumnya. Sehingga, interior Hyundai i20 inipun juga akan memiliki ukuran yang cukup luas. Selain itu, sebagai mobil hatchback kelas medium, tentunya pabrikan asal Negeri Ginseng tersebut tak sembarangan dalam menyematkan mobil besutannya tersebut. Pasalnya, dengan mengusung mesin DOHC Kappa 1.4 MPI berkapasitas 1.368 cc yang siap memberikan performa handal dan menakjubkan. Tak sampai di situ saja, Hyundai i20 ini pun juga akan dilengkapi dengan berbagai macam fitur berteknologi canggih, seperti fitur keselamatan dan kenyamanan sehingga pengemudi maupun penumpang pun akan merasa lebih nyaman dan aman. Mau tahu apa saja spesifikasi lengkap dari mobil Hyundai i20 ini? Penasaran? Jangan khawatir, kali ini Mas Sena akan segera menjelaskan secara lebih detail mengenai spesifikasi dan harga Hyundai i20. Yuk, kita simak bersama.
Spesifikasi Hyundai i20
Mobil Hatchback dengan Desain yang Lebih Berkarakter
Sebelum jauh membahas pada sektor lain, Mas Sena akan memulai pembahasan kali ini dengan mengulas pada sektor eksterior dari spesifikasi Hyundai i20. Mengusung konsep mobil hatchback, tampaknya Hyundai i20 akan memberikan tampilan yang begitu menarik dan menggoda di pasar Indonesia. Pasalnya, hal tersebut sudah terbukti ketika mobil besutan Hyundai ini menjadi mobil hatchback idaman di Benua Eropa. Jika dilihat dari depan, Hyundai i20 ini memiliki tampilan yang terkesan garang dengan bentuk headlamp berbentuk mata sipit dengan Multi Focus Headlights dan grill trapezoidal Chrome Surrounded Honeycomb Hexagonal yang terpisah. Di sisi lain, ditambah pula dengan Front DRL yang sudah terintegrasi dengan foglamp yang letaknya di bagian bawah yang tampak sangat pas dengan tampilan front grill dengan bentuk foglamp yang lain daripada yang lain, seakan semakin menguatkan sosok Hyundai i20. Selain itu, tampak juga logo Hyundai yang terpasang manis tepat berada di tengah. Lalu, pada bodi sampingnya juga tampak jelas dan tegas beberapa garis lekukan bergaya Waist Line Molding yang semakin memperkuat karakter hatchback dari mobil ini. Tampilan belakang tak kalah hebat penggunaan stop lamp Clear Strip Lights yang memanjang membuat hyundai i20 terlihat mewah, penggunaan spoiler yang didesain dengan rancangan Semi Floating Roof juga menjadikan kesan sporty makin kuat, Melihat sektor tampilan tersebut, tampaknya spesifikasi Hyundai i20 ini memiliki visualisasi yang begitu berkarakter.
Dimensi Luas Dengan Suspensi Kokoh
Sebelumnya sudah dijelaskan di atas bahwa spesifikasi Hyundai i20 ini memiliki sektor eksterior yang tampak lebih panjang dan sedikit lebar. Hal tersebut, tentunya tidak lepas dari ukuran dimensinya di mana memiliki panjang 3,985 mm, lebar 1,734 mm, dan tinggi 1,485 mm serta memiliki kapasitas tangki bensin seluas 45 liter. Tampaknya, dimensi Hyundai I20 merupakan dimensi ideal untuk mobil kota yang bentuknya tidak terlalu besar dan memiliki ground clearance cukup tinggi, yaitu 150 mm sehingga mobil ini akan tetap aman jika melewati medan yang bergeronjal dan berlubang sekalipun. Di sisi lain, Hyundai I20 ini pun juga mengusung suspensi yang kokoh di mana untuk bagian depan mengandalkan Mac Pherson Strut w Stabilizer dan untuk sektor belakang menggunakan V-Beam, Coupled Torsion Beam Axle yang siap meredam setiap goncangan sehingga penumpang pun tetap akan merasa nyaman meskipun melewati jalan yang bergelombang, penuh batu, dan berlubang. Di samping itu, kenyamanan penumpang pun juga akan didukung dengan jarak sumbu roda yang ideal, yaitu 2570 mm. Tak sampai di situ saja, untuk menunjang keselamatan pengemudi dan penumpangnya, Hyundai I20 dilengkapi dengan sistem pengereman handal, yaitu dengan mengandalkan tipe Hidrolik ABS di mana untuk rem depan mengandalkan Ventilated Disc dan untuk rem belakang menggunakan Drum sehingga pengemudinya pun akan lebih mudah dalam mengendalikan kecepatan laju dari mobil hatchback besutan Hyundai ini. Spesifikasi Hyundai i20 ini tentunya menunjukkan kegagahan yang tak tertandingi.
setelah kita mengulas sektor eksterior, interior dan dimensinya, kini saatnya Mas Sena akan mengajak kawan-kawan semua untuk membahas jeroan dari spesifikasi Hyundai I20, yaitu pada sektor dapur pacu. Oke, langsung saja bahwa selain hadir dengan sektor eksterior maupun interior yang megah, Hyundai I20 juga mengusung mesin bertenaga handal di kelasnya. Pasalnya, Hyundai I20 akan mengandalkan mesin tipe Kappa 1.4 liter DOHC 4 silinder dengan 16 katup di mana mesin tersebut memiliki kapasitas hingga 1.368 cc yang siap memberikan performa handal dan tangguh. Selain itu, kinerja mesin Hyundai i20 tersebut pun mampu memberikan semburan tenaga hingga 100 Ps setiap mencapai putaran ke 6.000 rpm dan mampu mencapai maksimum torsi hingga 13.6 Kg.m setiap putaran ke 4.000 rpm. Tenaga yang dihasilkan tersebut akan disalurkan melalui sistem transmisi manual ataupun otomatis. Untuk transmisi manual memiliki 6 percepatan. Sementara itu, untuk sistem transmisi otomatis menggunakan Automatic Shiftronic 4 percepatan ECT. Dengan disediakannya 2 pilihan transmisi tersebut, tentunya calon konsumen akan lebih bisa memilih sesuai selera. Di samping itu, Hyundai I20 ini pun juga memiliki kapasitas bensin atau bahan bakar seluas 45 liter sehingga mobil ini bisa memiliki bekal bahan bakar yang banyak. Sepertinya, mesin yang diandalkan oleh spesifikasi Hyundai I20 ini cukup gahar dan berperfoma tinggi.
Dilengkapi Fitur Keselamatan dan Kenyamanan Canggih
Menginjak pada pembahasan terakhir terkait spesifikasi Hyundai I20, kini saatnya Mas Sena akan mengulas seputar fitur-fitur canggih yang disematkan pada mobil Hyundai I20 ini. Pertama, untuk menunjang keselamatan maka Hyundai I20 ini dilengkapi dengan sistem pengereman handal di mana akan dipersenjatai dengan sistem rem hidrolik yang mengusung teknologi ABS untuk kedua sektor, baik rem depan maupun belakang. Dengan dilengkapinya fitur tersebut, pastinya akan semakin mempermudah pengemudinya dalam mengontrol laju kecepatan dari mobil ini. Selain fitur pengereman, Hyundai I20 ini pun juga ditunjang dengan fitur keselamatan lain, yaitu Air Bag sistem di mana untuk Air Bag pada sektor depan pengemudi akan menggunakan sistem Air Bag+FRT Impact Sensor. Sementara itu, untuk air bag pada jok penumpangnya akan mengandalkan sistem air bag standar. Selain itu, untuk memberikan hiburan, Hyundai I20 pun juga sudah dilengkapi dengan audio system yang terpasang di sektor dashboard yang bisa digunakan untuk memutar music, DVD/CD, dan mengecas smartphone serta lain-lain. Rasanya, untuk bidang entertainment tersebut, spesifikasi Hyundai i20 ini terbilang sudah lengkap.
Spesifikasi Hyundai i20
Dimensi
p x l x t 3985 x 1734 x 1485 mm
Jarak Ke Tanah 150 mm
Jarak Poros Roda 2570 mm
Turning Radius Min 5.23 m
Ukuran Roda 195/55 R16
Suspensi Depan Penopang Tekanan MacPherson
Suspensi Belakang Sorot Pilin
Tangki BBM 45 l
Mesin
Sistem bahan Bakar MPFI
Katup/Silinder 16/4
Tenaga Maksimal 100ps @6000rpm
Torsi Maksimal 13.6 Kgm @4000rpm
Transmisi 6MT/4AT
Pusat Penggerak FWD
Volume Mesin 1368 cc
Eksterior
Headlamp Multi Focus Reflector, Halogen, Foglamp
Velg Alloy
Interior
Kapasitas Kursi 5
Entertainment 8″ LCD Touchscreen Multiplayer
Keamanan dan Keselamatan
Sistem Rem F/R Ventilated Disc, ABS/Drum
Airbag Depan+Sensor, Penumpang
Econo Mode Manual
MID Standar
Harga Hyundai I20
Akhirnya, tiba saatnya kita menginjak pada sesi berikutnya di mana pada sesi kali ini kita akan mengulas harga Hyundai I20. Sebelumnya, sudah kita ketahui bersama bahwa Hyundai I20 ini merupakan mobile hatchback yang mengusung konsep eksterior elegan dengan gaya desain interior ergonomisnya yang begitu mewah dan memiliki ruang kabin luas. Di sisi lain, untuk masalah dapur pacunya pun tak perlu diragukan bahwa Hyundai I20 ini nantinya akan memiliki performa yang tangguh dan handal berkat tenaga yang dihasilkan dari mesin tipe Kappa 1,4 liter dengan kapasitas 1.368 cc. Dengan disematkannya spesifikasi yang tak beda jauh dengan kembarannya di luar negeri tentu boleh jika harga Hyundai i20 ini disangka sepadan dengan kembarannya tersbeut. Namun, untuk varian di Indonesia memang disematkan pula beragam fitur menarik, seperti fitur keselamatan dan keamanan yang akan menunjang setiap kebutuhan konsumen. Adanya fitur tersebut dalam Hyundai i20 ini tentu disesuaikan dengan iklim dan tipe konsumen di Indonesia. Sehingga bisa dikatakan jika mobil ini akhirnya memiliki rasa khas Indonesia. Lantas dari spesifikasi tersebut, berapa ya harga Hyundai I20 ini?
- Harga Hyundai i20
- Harga Hyundai i20
- Harga Hyundai i20 Terbaru
- Harga Hyundai i20 Terbaru
Membahas harga Hyundai i20 ini, nampaknya memang akan sedikit berbeda jika menelaah segmen yang dibawa ke Indonesia. Pasalnya, mesin yang digunakan pada varian ini di Indonesia hanya satu jeni saja. Itu berarti, secara segmen harga Hyundai i20 ini juga akan berada pada satu jenis yang sama. Namun, apabila dilihat mobil ini juga memiliki dua jenis transmisi. Tentunya, kedua jenis tersebut akan memiliki variasi harga yang berbeda. Berdasarkan informasi yang didapat dari para intelijen Mas Sena, harga Hyundai i20 ini akan dibanderol denagn harga di atas 200 jutaan Rupiah. Untuk lebih tepatnya, varian dengan transmisi manual 6-percepatan akan dijual dengan harga Rp 249 juta. Sedangkan untuk transmisi matik 4-percepatan, harga Hyundai i20 ini akan dilego pada angka Rp 263 juta.
Harga Hyundai i20
- Tipe Harga (Untuk Wilayah Jakarta)
- Hyundai i20 M/T Rp. 249.000.000,-
- Hyundai i20 A/T Rp. 264.000.000,-
Tapi perlu kami pertegas kembali di sini, kalau Harga Hyundai i20 di atas merupakan banderol yang diberikan oleh Hyundai untuk area Jakarta di mana para calon konsumen akan disandingkan terhadap versi Hyundai berbahan bakar bensin. Di sisi lain, kedatangan Hyundai i20 di tengah persaingan pasar Medium Hatchback akan memberi warna baru. Dominasi produk mobil Jepang akan mendapat perlawanan dari produsen Korea berkat spesifikasi dan harga Hyundai i20 ini. Khususnya, untuk varian Honda Jazz yang merupakan mobil produksi pabrikan Honda yang diklaim sebagai pesaingnya. Bagaimana kelanjutan sepak terjang Hyundai i20 ini? Tunggu saja tanggal mainnya. Sekian informasi yang dapat kami berikan dan semoga ulasan di atas mengenai spesifikasi dan harga Hyundai i20 di atas bermanfaat untuk dijadikan sebagai bahan acuan sebelum berangkat membelinya.
Spesifikasi dan Daftar Harga Mobil Hyundai Type i20 Agustus 2016
4/
5
Oleh
rama olshop blogger