Bukan hanya menawarkan pengalaman berburu Pokemon lewat teknologi Augmented Reality, Pokemon GO juga menawarkan konsep battle yang unik. Meski belum tersedia fitur battle antar pemain, tapi Pokemon GO memungkinkan kamu melakukan battle dengan tim lawan untuk memperebutkan Gym.
Jika memiliki banyak Pokemon kuat, maka kamu tidak perlu khawatir untuk merebut Gym lawan. Tapi jika memiliki Pokemon yang lemah? Itu soal lain.
Cara Memperkuat Pokemon di Pokemon GO
Seperti kamu ketahui, dalam satu Gym bisa dihuni oleh banyak orang dari anggota tim Pokemon Go terkait. Makanya kalo Pokemon kamu memiliki Combat Power (CP) lemah, tentu hanya akan membuat kamu kalah selama battle di Gym. Untuk memperkuat Pokemon yang kamu miliki, kamu bisa menggunakan cara Power Up atau Evolve. Nah, antara Power Up dan Evolve, mana yang sebaiknya didahulukan?
Power Up
Dari namanya sudah jelas, bahwa Power Up bertujuan untuk memperkuat Pokemon kamu. Untuk melakukan Power Up, kamu membutuhan Stardust dan candy dari Pokemon yang bersangkutan. Startdust bisa kamu dapatkan dari hasil menangkap Pokemon apapun, atau saat naik level Pokemon GO dan menukarkan coin defender. Sementara candy kamu dapatkan dari hasil menangkap Pokemon tertentu (biasanya 3 candy) dan hasil transfer Pokemon ke profesor.
Satu hal yang harus kamu tahu, proses Power Up tidak secara langsung memberikan tambahan CP yang signifikan. Sekali Power Up, Pokemon kamu hanya akan mendapatkan tambahan CP sepersepuluh dari total CP Pokemon yang kamu miliki. Meski demikian, proses Power Up hanya butuh 1 atau 2 candy, sehingga bisa kamu lakukan kapanpun. Hanya saja untuk dapat CP yang besar, kamu akan butuh banyak Stardust dan candy.
Evolve
Jika proses Power Up membutuhkan Stardust dan Candy, Evolve hanya membutuhkan candy. Bedanya proses evolve membutuhkan candy yang tidak sedikit, yakni sekitar 12, 25, 50, 1000, hingga 400 candy. Tapi kamu akan melihat penambahan CP yang signifikan pada Pokemon yang kamu Evolve.
Berbeda dengan proses Power Up yang bisa dilakukan kapanpun selama persediaan Startdust dan candy masih ada, Evolve hanya bisa kamu lakukan jika candy Pokemon terkait sudah terpenuhi. Artinya kamu harus sering menangkap Pokemon serta mentransfer Pokemon milikmu ke Profesor Willow.
Kesimpulan
Jadi, pilih Power Up atau Evolve nih? Jika kamu benar-benar menginginkan Pokemon yang memiliki CP tinggi, ada baiknya kamu pilih melakukan Evolve. Hanya saja untuk melakukannya kamu harus bersabar dalam mengumpulkan candy Pokemon terkait. Intinya yuk jangan pilih-pilih saat menangkap Pokemon!
Oh iya, agar hasilnya lebih maksimal, kumpulkan candy melebihi kebutuhan Evolve. Lalu gunakan candy tersebut untuk keperluan Power Up sebelum melakukan Evolve. Selamat berburu Pokemon!
Menurut Kamu Penting Mana, Power Up atau Evolve Dulu di Pokemon GO?
4/
5
Oleh
rama olshop blogger